Tutorial Membuat RestFULL API CRUD Spring Boot MySQL #3 GetAllCar GetById

 

Get All Car API

&

Get Car By ID API

    Sebelum kita memulai latihan untuk membuat API Get All Car dan Get Car By Id, ada baiknya teman - teman membaca artikel sebelumnya, dikarenakan postingan kali ini adalah lanjutan dari postingan sebelumnya yaitu Tutorial Membuat RestFULL API CRUD Spring Boot MySQL #2 AddNewCar, yang bisa teman - teman Akses pada link di bawah ini.


_________________________________________________________________________

Tutorial Membuat RestFULL API CRUD Spring Boot MySQL #2 AddNewCar

_________________________________________________________________________

Anda bisa menonton Video latihan kita kali ini pada video di bawah ini.

_________________________________________________________________________

Mulai Coding

---API Get All Car---

  1. Rubah CarController yang telah kita buat dan tambahkan code di bawah ini.

@GetMapping(value = "getAllCar") adalah alamat dari method yang kita buat pada class CarController dengan Http method GET. 

public List<CarEntity> getAllCar() { adalah deklarasi dari method bernama getAllCar() yang akan dipangil oleh alamat "getAllCar" dan mengembalikan response berupa List dari CarEntity yang telah kita buat pada utorial sebelumnya.

return carRepository.findAll(); adalah deklarasi dari response untuk method getAllCar() yang akan memanggil method findAll()  dari class CarRepository dimana method tersebut tidak kita buat manual karena sudah disediakan oleh JpaRepository dan berbentuk List Object dari CarEntity.

  1. Jangan lupa untuk melakukan import List
  1. Jalankan project menggunakan command spring-boot:run 
  2. Buka browser dan masukkan url = "localhost:8080/car/getAllCar", maka data yang teman - teman telah insert ke database akan ditampilkan semua pada browser teman - teman.



  1. Coba panggil URL tadi menggunakan Postman agar terlihat lebih rapi.


---API Get All Car Selesai---

_________________________________________________________________________


    ---API Get Car By ID---

    1. Tambahkan Code dibawah ini pada CarController
    @GetMapping(value = "getById") adalah deklarasi dari alamat dari method yang akan kita buat dengan Http method GET.
    public CarEntity getById(@RequestParam int id) adalah method yang akan dipanggil oleh alamat "/getById" dengan syarat menyertakan parameter pada url dengan nama "id" dan tipe data int, return dari method ini berupa sebuah object dari CarEntity bukan berbentuk List, maka URL saat memanggil method ini akan menjadi "localhost:8080/getById?id=1". ("1" bisa dirubah menjadi i dari object yang diinginkan).
    return carRepository.findById(id).get(); adalah deklarasi untuk mengembalikan hasil dari method getById() dengan menggunakan method findById().get() dengan parameter id, yang telah dikirim melalui URL.

    1. Jalankan Project menggunakan command "spring-boot:run" dan panggil URL = "localhost:8080/car/getById?id=1". Akan tampil response seperti di bawah ini.

     

    ---API Get Car By Id Selesai---

    _________________________________________________________________________

    Anda bisa menonton Video latihan kita kali ini pada video di bawah ini.

    _________________________________________________________________________

    SHARE

    About Muhammad Ananda Pratama

      Blogger Comment
      Facebook Comment

    0 komentar:

    Post a Comment